Cara Membuat IKAN BAKAR Bumbu Merica Kecap
Resep Masakan Ikan Indonesia kali ini menyajikan variasi pengolahan ikan, Coba Anda nikmati ikan bakar dengan bumbu oriental ini pasti langsung jatuh cinta dengan kenikmatannya.
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
2 ekor ikan nila, dikerat-kerat
6 siung bawang putih, diparut
2 tangkai daun ketumbar, dicincang halus
1/2 sendok makan garam
1/2 sendok teh air jeruk nipis
3 cm jahe parut
1 sendok makan saus tiram
1/2 sendok makan saus tomat
1/2 sendok makan saus sambal
1 sendok makan kecap ikan
2 sendok makan kecap manis
1/2 sendok teh merica bubuk
2 sendok teh minyak wijen
Cara membuat :
Aduk rata bawang putih, daun ketumbar, garam, air jeruk nipis, jahe, saus tiram, saus tomat, saus sambal, kecap ikan, kecap manis, merica bubuk, dan minyak wijen.
Lumuri pada ikan nila dan seluruh badan ikan nila. Diamkan 30 menit.
Bakar sambil diolesi sisa bumbu dan dibolak-balik sampai matang.
Untuk 4 porsi
ref
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar